https://mediacenter.slemankab.go.id/peringati-sumpah-pemuda-gemati-gelar-bakti-sosial/
Sleman – Memaknai Sumpah Pemuda bisa diwujudkan melalui banyak kegiatan, terutama bagi para milenial. Salah satunya adalah yang dilakukan oleh pemuda-pemudi Tawang Sari, Caturtunggal, Depok, Sleman. Kelompok yang tergabung dalam Gerakan Pemuda-Pemudi Tawang Sari (Gemati) ini menggelar bakti sosial pada Sabtu (30/10/2021) berupa pembagian bantuan sembako yang berisi beras, gula, telur, minyak, dan teh yang dilakukan di Panti Asuhan Baitul Qowwam yang beralamat di Plumbon Kidul, Mororejo, Tempel, Sleman.
M. Farid, perwakilan dari Gemati mengatakan pelaksanaan baksos ini bertujuan untuk membangun semangat rasa kepedulian bagi sesama. “Terutama bagi generasi muda yang sedang berproses mencari jati diri untuk bekal bermasyarakat,” ujarnya.
Pelaksanaan baksos ini mendapatkan tanggapan positif dari Ketua Yayasan Panti Asuhan Baitul Qowwam, Agus Triyanta. Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Gemati sangat bermanfaat bagi para santri yang ada di panti Baitul Qowwam.
Panti Baitul Qowwam sendiri saat ini menampung 56 anak yang merupakan anak yatim dan dhuafa, yang mayoritas berasal dari Pulau Jawa. Mereka dibiayai sepenuhnya oleh panti, mulai dari biaya kehidupan sehari-hari, hingga biaya pendidikan. (Arief Hartanto)